This War of Mine
Game ini menyuguhkan sudut pandang yang sedikit berbeda dari kebanyakan game bertemakan perang lainnya, jika biasanya anda diposisikan sebagai seorang tentara handal lengkap dengan persenjataan, lain halnya dengan This War of Mine
Di dalam permainan ini kita akan merasakan perjuangan penduduk biasa yang terjepit di tengah kota yang dilanda perang, berjuang dengan kekurangan makanan, obat-obatan dan bahaya dari penembak jitu maupun penduduk lain yang mencoba menjarah seisi rumah.
Permainan ini terbagi menjadi 2 waktu yaitu, malam dan siang.
- Pada siang hari kita hanya bisa didalam rumah dan memulai aktivitas seperti memasak,tidur,membuat peralatan/perabotan rumah,barter dengan orang lain
- Nah baru pada malamnya kita benar-benar bisa berpetualang sesungguhnya, kita bisa memilih untuk berdiam diri sambil menjaga rumah dari jarahan penduduk lain atau memerintahkan karakter kita untuk mulai mengambil barang-barang di penjuru kota, yang nantinya barang-barang tersebut akan digunakan untuk bertahan hidup, mulai dari makanan,obat-obatan,senjata api,dll
Hidup,mati,ending game ditentukan oleh kita sendiri.
Jika anda tertarik dan ingin memainkan rasanya game ini lumayan mahal, setidaknya anda harus beli dengan harga Rp 189.000
1 comments: